Kota Bogor Jawa Barat Dini Hari Diguncang Gempa Magnitudo 4.0

- 8 Desember 2023, 08:48 WIB
Ilustrasi Gempa Bumi baru saja terasa di wilayah Cirebon
Ilustrasi Gempa Bumi baru saja terasa di wilayah Cirebon /

HARIAN BOGOR RAYA - Gempa bumi bermagnitudo 4.0 mengguncang Kota Bogor, Jawa Barat dan sekitarnya pada Jumat, 8 Desember 2023 dini hari sekitar pukul 02.00 WIB.

Laporan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menunjukkan gempa berada di darat 25 kilometer barat daya Kota Bogor pada kedalaman 5 kilometer.

Lokasi gempa terletak pada koordinat 6.73 Lintang Selatan dan 106.61 Bujur Timur.

Baca Juga: BMKG Prakirakan Cuaca di DKI Jakarta Siang Hingga Malam Hari

Berdasarkan informasi, gempa itu juga dirasakan dan berdampak dengan skala intensitas MMI (Modified Mercalli Intensity) III Kelapanunggal dan Sukabumi.

BMKG menghimbau kepada masyarakat yang berada di wilayah Bogor, Jawa Barat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gempa susulan.

"Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," imbauan BMKG kepada warga.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Hari Ini Sejumlah Wilayah Berpotensi Hujan Disertai Petir

Namun demikian, warga masyarakat jangan sampai bertindak terlalu berlebihan dan jangan menanggapi berita hoax terkait gempa yang belum pasti kebenarannya.***

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x