Laju Kasus COVID-19 di Indonesia Alami Peningkatan

- 8 Desember 2023, 08:21 WIB
Ilustrasi virus Covid-19. Dinkes Garut temukan kembali satu kasus Covid-19
Ilustrasi virus Covid-19. Dinkes Garut temukan kembali satu kasus Covid-19 /

HARIAN BOGOR RAYA - Tren peningkatan laju kasus COVID-19 di Indonesia dan sejumlah negara lain masih perlu diwaspadai, meski secara global menurun. Namun demikian analisa ilmiah perlu dilakukan secara mendalam. Jadi jangan cepat mengambil keputusan berdasar data dan informasi yang belum memadai.

Hal itu disampaikan oleh Pulmonologi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia Prof Tjandra Yoga Aditama. Dikutip harian Bogor raya dari Antara.

Kemudian Tjandra juga menegaskan bahwa sesuai dengan publikasi Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) per akhir November 2023 angka kasus COVID-19 secara global sedang menunjukkan penurunan.

Baca Juga: Terkait Temuan Penyakit Pneumonia di Jakarta, Kemenkes Himbau Masyarakat kembali Disiplin Memakai Masker

Publikasi data tersebut merupakan perbandingan data atas laju kasus per 28 Oktober hingga 19 November 2023 dengan 28 hari sebelumnya yang menunjukkan ada penurunan kasus 13 persen dan angka kematian menurun 72 persen.

Namun demikian Tjandra mengatakan, bahwa dalam sepekan terakhir ini telah terjadi kenaikan kasus COVID-19 di Singapura, Malaysia, dan Indonesia. Dan menurutnya lagi, bahwa badan kesehatan dunia, WHO telah menyatakan bahwa penurunan angka kasus COVID-19 global jangan diinterpretasikan kasus COVID-19 yang sudah sepenuhnya menurun di dunia.

Namun penyebab penurunan kasus COVID-19, menurut Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi FKUI itu perlu dianalisa mendalam.

Baca Juga: Peningkatan Wabah Pneumonia di China, ini Kata Budi Gunadi Sadikin

Dimana Menurutnya analisa itu meliputi peningkatan imunitas karena alamiah tertular atau vaksinasi, apakah secara umum pelayanan kesehatan membaik, atau tentu bisa juga karena sistem pencatatan.

Lebih lanjut Mantan Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara itu, menyebut penyebab spesifik kenaikan kasus di Indonesia, Malaysia, dan Singapura juga perlu dianalisa.

Trend peningkatan atau laju kasus COVID-19 dapat terjadi akibat sejumlah kombinasi dari beberapa faktor yakni penurunan imunitas karena situasi penularan alami sudah rendah atau vaksinasi sudah lama dilakukan.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah