Pandangan Pakar Kesehatan Soal Dampak Tidak Bersihkan Beberapa Bagian Tubuh Saat Mandi

- 4 November 2023, 21:40 WIB
Ilustrasi mandi
Ilustrasi mandi /Pexels/Athena

HARIAN BOGOR RAYA - Anda perlu tahu apa pandangan pakar kesehatan soal dampak tidak membersihkan tiga bagian tubuh yang seringkali terlupakan agar dibersihkan saat mandi, tapi sebenernya kotor.

Profesor profesor biostatistik dan bioinformatika di GW Keith Crandall, PhD mewakili peneliti mengatakan, saat area tubuh yang lembap dan berminyak tidak cukup sering dicuci, itu bisa memberi kesempatan bagi mikroba tertentu yang tidak diinginkan untuk mengubah seluruh mikrobioma dan berpotensi menyebabkan kondisi kulit seperti eksim atau jerawat.

Para peneliti dari Universitas George Washington (GW) melalui studi yang dipublikasikan di jurnal Frontiers in Microbiology menemukan, ada tiga bagian tubuh yang sebenarnya paling kotor namun sering lupa dibersihkan saat mandi, yakni belakang telinga, sela jari kaki dan pusar.

Baca Juga: Dokter Kulit Beberkan Risiko Tidak Bersihkan Tiga Area Penting di Tubuh Saat Mandi

Apa pandangan pakar kesehatan soal dampak tidak membersihkan tiga bagian tubuh yang seringkali terlupakan agar dibersihkan, tapi sebenernya kotor?

Berikut paparan singkatnya seperti disiarkan Real Simple pada 1 November lalu:

Belakang telinga

Di mana pun terdapat lipatan pada kulit seperti di belakang telinga, ada minyak tubuh yang juga dikenal sebagai sebum dan sel-sel kulit dikeluarkan tubuh secara alami, ditambah kotoran di permukaan, dapat terperangkap dan mengiritasi kulit.

Baca Juga: Mayat Ibu dan Anak Ditemukan di Kamar Mandi Rumahnya di Cinere

Penumpukan kotoran kulit bisa menjadi kondisi peradangan kulit yang dikenal sebagai dermatitis seboroik, menurut pakar dermatologi Stacey Tull, MD.

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x