Deretan Manfaat Donor Darah Bagi Kesehatan Tubuh Anda

- 28 Januari 2024, 13:34 WIB
Ilustrasi donor darah
Ilustrasi donor darah /pixabay/geraldoswald62/

HARIAN BOGOR RAYA - Ada beberapa manfaat donor darah bagi kesehatan tubuh Anda. Apalagi, jika Anda rutin melakukan donor darah 

Donor darah pun memiliki manfaat bagi orang lain. Donor darah juga ada manfaat bagi kesehatan pendonor. 

Donor darah sendiri umumnya dilakukan secara sukarela. Seseorang melakukan sumbangkan sebagian darah untuk keperluan medis. Darah yang disumbangkan akan digunakan bagi para pasien yang membutuhkan.

Baca Juga: Hal Penting, Evaluasi Setiap Donor Darah Sebelum Melakukan Donor Darah

Dilansir dari PMJ News, berikut adalah beberapa manfaat donor darah bagi kesehatan. Manfaat Donor Darah bagi Kesehatan

 

  • 1. Meminimalisir Risiko Penyakit Jantung

Donor darah secara rutin dapat membawa manfaat luar biasa karena bisa meningkatkan aliran darah, mengurangi risiko penyumbatan arteri, bahkan memberikan perlindungan hingga 88 persen dari serangan jantung.

  • 2. Meningkatkan Produksi Sel Darah Merah

Ketika Anda mendonorkan darah, tubuh merespons dengan memproduksi sel darah merah baru untuk menggantikan yang telah disumbangkan. Hal ini dapat membantu meningkatkan produksi sel darah merah, terutama bagi orang yang memiliki anemia.

Baca Juga: Penting, Momen Seseorang Harus Menunda Donor Darah Hingga Kiat Donor Darah

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x