Jelang Ramadhan Harga Cabai Mengalami Kenaikan

- 21 Februari 2023, 07:35 WIB
Pedagang cabai/HBR/@ugdani
Pedagang cabai/HBR/@ugdani /

HARIAN BOGOR RAYA - Jelang Ramadhan komoditas kebutuhan masyarakat naik terutama harga cabai, hal ini disebabkan karena berkurangnya pasokan akibat cuaca buruk.


Kenaikan harga cabai terpantau di Pasar Gudang Tigaraksa Tangerang, untuk harga cabai rawit tembus Rp80. 000 perkilogram yang sebelumnya Rp40.000 per kilogram.

Untuk cabai merah keriting naik menjadi Rp60.000 per kilogram yang sebelumnya Rp40.000 perkilogramnya.

Baca Juga: Jadwal, Lokasi, Hingga Cara Perpanjangan SIM Keliling Bogor Hari Selasa 21 Februari 2023

"Cabai rawit hijau dari sebelumnya Rp30.000 per kilogram kini naik Rp60.000 per kilogram,"  ujar Munir salah satu pedagang dilansir  Harian Bogor Raya dari RRI Selasa 21 Februari 2023.

Dikatakan Munir cabai rawit merah sempat naik Rp100.000 perkilogrmnya, namun sudah turun kemarin, dirasakan pedagang sudah dua pekan harga cabai naik.

Selain harga cabai, bawang merah juga mengalami kenaikan menjadi Rp40.000 yang harga sebelumnya Rp30.000 per kilogram, dan harga kentang menjadi Rp18.000 perkilogrmnya yang sebelumnya berkisar Rp12. 000 per kilogram.

Baca Juga: Sejumlah Pelajar Sekolah Marsudirini Alami Keracunan, Polsek Kemang Lakukan Penyelidikan

"Mungkin karena pasokan kurang akibat cuaca buruk dan mungkin kenaikan ini karena mendekati bulan puasa,"  ujar Munir yang mengaku imbas dari kenaikan tersebut berkurang omset hingga 50 persen karena sepinya pembeli.***



Editor: UG Dani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x