Xiaomi Resmi Rilis Redmi K60 Ultra Meluncur, Punya RAM 24 GB dan "Storage" 1 TB, Intip Harga dan Spesifikasi

19 Agustus 2023, 11:48 WIB
NABUNG MULAI SEKARANG! Redmi K60 Ultra Dirilis Global Tahun Ini, Speknya Gak Main-main! /Xiaomi/

HARIAN BOGOR RAYA - Xiaomi telah resmi meluncurkan smartphone terbaru mereka, Redmi K60 Ultra, di China pada Senin 14 Agustus 2023 lalu.

Kehadiran ponsel pintar ini menjadi pelengkap dari keluarga Redmi K60 yang telah diperkenalkan sebelumnya, termasuk versi reguler, Redmi K60 Pro, dan Redmi K60E pada akhir tahun 2022.

Redmi K60 Ultra diposisikan sebagai varian tertinggi dalam seri ini, menawarkan spesifikasi yang lebih unggul dibandingkan dengan saudara-saudaranya.

Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi iPhone 13 Vs iPhone 14, Mana yang Lebih Unggul?  

Salah satu keunggulannya terletak pada penggunaan chipset MediaTek Dimensity 9200 Plus yang memberikan performa tinggi, serta kapasitas RAM yang besar.

Spesifikasi Redmi K60 Ultra Redmi K60 Ultra memiliki desain bodi persegi panjang dengan sudut membulat di keempat sisinya, mirip dengan "saudaranya". Perbedaan paling mencolok terdapat pada modul kamera belakang.

Apabila model Redmi K60 series yang lain memiliki modul persegi panjang yang memanjang ke bawah, Redmi K60 Ultra hadir dengan modul kamera berbentuk persegi yang dirancang menonjol dari cangkangnya.

Apabila dilihat dari sisi depan, tampilan kamera belakang Redmi K60 Ultra terlihat lebih besar dan lebar ketimbang “saudaranya”.

Punggung perangkat dirancang dengan model melengkung di sisi kanan dan kirinya. Lihat Foto Varian warna yang ditawarkan Redmi K60 Ultra adalah Green, Black, dan White(Xiaomi) Untuk konfigurasi kamera belakang, Redmi K60 Ultra dilengkapi kamera utama 50 MP dengan sensor IMX800 dan teknologi OIS (Optical Image Stabilization/penstabil gambar).

Baca Juga: Ramalan 12 Shio Paling Beruntung Selasa 1 Agustus 2023: Tikus, Kerbau, Macan, Kelinci, Ayam, Monyet, BabiBaca Juga: RAMALAN ZODIAK ORANG SUKSES Senin 21 Agustus 2023: Taurus, Cancer, Virgo, Scorpio, Capricorn, Pisces

Dua kamera lainnya adalah kamera ultrawide beresolusi 8 MP dan lensa makro 2 MP. Kamera depan (selfie) hadir dengan resolusi 20 MP.

Kamera depan dibenamkan langsung ke dalam punch hole (lubang kamera) yang ada di tengah atas layar.

Pada bagian depan, Redmi K60 Ultra mengusung panel OLED seluas 6,67 inci. Layar mengadopsi desain datar (flat), memiliki resolusi 1.500 piksel, dan refresh rate 144 Hz. Layar datang dengan tingkat kecerahan maks 2.600 nits dan menawarkan frekuensi PWM hingga 2.880 Hz.

Chip ini dirancang khusus oleh Xiaomi untuk meningkatkan performa tampilan smartphone. Fungsi dari chip ini adalah memberdayakan tampilan video lewat frame rate yang tinggi, meningkatkan pengalaman gaming, serta “memanjakan” mata konsumen.

Prosesor khusus ini juga menggunakan metode interpolasi untuk mengurangi konsumsi daya secara signifikan dan “melepas” tugas pengolah grafis (GPU).

Soal chipset, Redmi K60 Ultra juga "diotaki" MediaTek Dimensity 9200 Plus yang dipadu dengan beberapa opsi RAM dan storage, yakni 12/256 GB, 16/256 GB, 16/512 GB, 16 GB/1 TB, dan 24 GB/1 TB.

Soal daya, smartphone ditopang baterai berkapasitas 5.000mAH dan mendukung pengisian daya cepat (fast charging) 120 watt. Sistem operasi yang dijalankan adalah Android 13 yang dipoles dengan antarmuka MiUI 14.

Selain itu, perangkat juga sudah mengantongi sertifikasi IP68 untuk ketahanan air dan debu. Fitur pendukung lainnya mencakup dual stereo speaker, IR Blaster, pemindai sidik jari di bawah layar (in-display fingerprint), dan x-axis motor untuk menunjang fitur getaran (vibration).

Harga Redmi K60 Ultra Redmi K60 Ultra tersedia dalam beberapa opsi warna, yakni Green, Black, dan White. Ponsel ini bakal dijual secara resmi pada 16 Agustus 2023 dan masih tersedia untuk pasar China saja.

Untuk varian tertinggi, varian 24 GB/1 TB, baru tersedia secara resmi pada 22 Agustus 2023.

Berikut adalah rincian harganya, dihimpun KompasTekno dari Gizmo China:

Redmi K60 Ultra (12/256 GB): 2.599 yuan (sekitar Rp 5,5 jutaan)

Redmi K60 Ultra (16/256 GB): 2.799 yuan (sekitar Rp 5,9 jutaan)

Redmi K60 Ultra (16/512 GB): 2.999 yuan (sekitar Rp 6,3 jutaan)

Redmi K60 Ultra (16 GB/1 TB): 3.299 yuan (sekitar Rp 7 jutaan)

Redmi K60 Ultra (24 GB/1 TB): 3.599 yuan (sekitar Rp 7,64 jutaan)

Tidak diketahui apakah ponsel ini akan diboyong ke Indonesia atau tidak. Selama ini, Xiaomi belum pernah memasarkan seri Redmi K di Tanah Air.***

Editor: Gadis Bunga Cynintia

Tags

Terkini

Terpopuler