Kenali Love Scamming, Modus Hingga Tujuan Akhir, Belajar dari Kasus Love Scamming di Batam

31 Agustus 2023, 18:46 WIB
Ilustrasi love scamming. /Pixabay/Amrothman /

HARIAN BOGOR RAYA - Para pelaku love scamming umumnya sangat suka melancarkan modus umbar cinta. Tujuan akhir dari umbar cinta itu adalah korban love scamming akan diperas pelaku dengan meminta uang korban.

Kejadian love scamming sendiri baru-baru ini terjadi di daerah Batam, Indonesia, dengan pelaku sebanyak 88 warga negara asing (WNA).

Sebanyak 88 WNA itu berasal dari China. Sindikat love scamming itu menipu korban sesama WNA dari berbagai negara.

Baca Juga: Hati-Hati Saat Membeli Bumbu Giling Menghindari Penipuan Bahan Busuk

Sementara, love scamming atau penipuan berkedok asmara adalah salah satu masalah yang kerap terjadi di dunia, salah satunya di Indonesia.

Modusnya mengumbar cinta, padahal para pelaku memeras korbannya dengan meminta uang. Maka, kini Anda perlu tahu apa itu love scamming?

Pengertian Love Scamming

Dilansir dari laman resmi FBI, love scamming atau biasa disebut sebagai penipuan romantis merupakan fenomena ketika seorang penjahat mengadopsi identitas online palsu untuk mendapatkan kasih sayang dan kepercayaan dari korbannya.

Baca Juga: Tidak Terima Dibilang Penjahat Kelamin, Saeful Jamil Laporkan Dewi Persik

Penjahat tersebut akan mengelabui korban dengan memberikan perhatian tulus, kasih sayang, sehingga banyak orang terkena tipu muslihat dari sindikat love scamming. 

Lebih lanjut, para penjahat akan melancarkan modus gombalan sehingga korban sangat percaya dengan kekasih palsunya itu. Bahkan banyak pelaku, menjanjikan akan menikahi targetnya sebagai alih-alih agar korban percaya.

Love scamming banyak ditemui di media sosial maupun aplikasi kencan untuk mendapatkan pasangan. Para penjahat kebanyakan tidak ingin bertemu dengan korbannya. Juga, pelaku sering mengelabui korbannya dengan berpura-pura tinggal di suatu negara dan memiliki pekerjaan yang menjanjikan.

Baca Juga: Polsek Ciomas Selidiki Kasus Penipuan Kendaraan Sepeda Motor yang Gunakan Modus Pinjam Pakai

Para pelakunya nantinya akan meminta sejumlah uang kepada korban. Dikarenakan korban percaya dengan sang kekasih, makan uang dan hal apapun akan diberikannya.

Cara Menghindari Love Scamming

  • Waspada memposting hal apapun di media sosial

Media sosial bisa diakses oleh siapapun. Oleh karena itu, seseorang perlu berhati-hati lantaran penjahat bisa menggunakan detail yang diunggah melalui situs media sosial.

Contoh: Pelaku love scamming kerap menggunakan foto pilot, di mana para penjahat memanfaatkan foto yang diunggah seorang pilot melalui sosial medianya.

Baca Juga: Waspadai Penipuan Lowongan Kerja: 8 Tips untuk Menghindarinya

  • Harus Teliti dengan Foto

Jika seseorang menggunakan aplikasi kencan atau memiliki teman dari media sosial, maka hal yang harus diteliti, yaitu fotonya.

Anda bisa mencari foto yang digunakan oleh orang itu melalui google atau laman serupa. Tujuannya untuk menghindari penipuan, apakah teman atau calon kekasih yang kenal di media sosial memang orang asli atau penipu menggunakan foto orang lain.

  • Jangan Gegabah dan Memberikan Beberapa Pertanyaan

Jika seseorang mencari kekasih melalui media sosial atau aplikasi kencan hal pertama yang harus diperhatikan, yakni jangan gegabah.

Baca Juga: Penting! Modus Penipuan Pishing Pakai Euphoria Fil Barbie dan Oppenheimer

Jangan terlalu cepat menerima gombalan dari calon pasangan. Anda bisa melontarkan banyak pertanyaan untuk mencegah terjebak love scamming.

  • Jangan Pernah Mengirim Uang

Jika berkenalan dengan seseorang di media sosial atau aplikasi kencan, jangan pernah memberikan uang. Meskipun, beragam alasan maupun cerita sedih dilontarkan, jangan mudah percaya.***

Artikel ini telah terbit di Depok Pikiran Rakyat dengan judul Apa itu Love Scamming? Modus Penipuan yang Menyeret 88 WNA di Batam

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler