Deretan Rekomendasi Air Purifier, Cocok Tingkatkan Kualitas Udara Mobil Anda

29 Agustus 2023, 19:02 WIB
Air Purifier. /Kolase foto Tokopedia/


HARIAN BOGOR RAYA - Ada beberapa rekomendasi air purifier yang bisa Anda bawa di dalam mobil milik Anda.

Rekomendasi air purifier ini bisa meningkatkan kualitas udara dan membantu penderita penyakit pernafasan, seperti asma untuk bernapas lebih baik.

Sementara, keberadaan air purifier di dalam mobil bisa mengurangi polutan, iritasi, dan alergi. Caranya dengan menghilangkan partikel penyebab bau menempel.

Baca Juga: Hal Penting Soal Metode TMC Demi Kurangi Polutan di Jabodetabek

Berikut rekomendasi air purifier untuk mobil yang bisa Anda bawa kemana-mana:

  • Xiaomi Car Air Purifier

Xiaomi Car Air Purifier dirancang menggunakan 2 kipas dengan filter PM 2.5, menjadikannya dapat memaksimalkan udara yang bersih untuk keluarga Anda. Dilengkapi pula aplikasi Mi Home App, guna mengakses berbagai fiturnya secara mudah.

Menggunakan Xiaomi Car Air Purifier Anda bisa mendapatkan udara bersih dalam kurun waktu 3 hingga 7 menit dengan jangkauan area yang cukup besar, yakni 60m3.

Baca Juga: Ini 9 Alat Transportasi yang Tidak Menimbulkan Polusi Udara

Ditambah lagi, penggunaan dua kipas berdesain khusus di kedua ujung perangkat ini, membuatnya dapat menghisap volume udara yang banyak lalu memproses penyaringan udara bersih menjadi lebih cepat.

Car Air Purifier besutan Xiaomi menyematkan kemampuan filter PM 2.5, yang mana filter ini mampu menyaring berbagai partikel-partikel jahat berukuran kecil sehingga kesehatan Anda dan keluarga tetap terjaga dari virus yang berbahaya.

  • LEKA AP7706 Car Air Purifier

Memiliki ukuran kecil, gampang dibawa kemana-mana dan bisa dinyalakan menggunakan kabel USB dan powerbank. Tidak hanya menyaring, tapi membunuh bakteri, kuman dan virus.

LEKA AP7706 Car Air Purifier dapat membersihkan udara dengan HEPA 11 filter, karbon aktif, ion negatif dan sinar UV-C. Membersihkan udara yang kita hirup saat beraktifitas, pergi makan di luar, di dalam mobil dan lainnya.

Baca Juga: Polusi Udara Dirasakan Sudah Sangat Mengkhawatirkan, Rentetan Penyakit Dirasakan Warga

  • Notale Car Air Purifier UVC Plasma & HEPA

Air Purifier ini mampu mengeliminasi 99 persen debu dan partikel nano dilengkapi dengan HEPA 13 dan lampu UVC. Tak hanya itu, mampu menghilangkan debu, asap rokok serta bau tak sedap dan membunuh virus dan bakteri berbahaya.

  • SOLO RIVER Car Air Purifier Ion Filter Active Carbon

Produk ini memiliki manfaat untuk menyegarkan ruangan dengan memberikan sirkulasi udara yang baik, mampu menyaring udara agar bersih dengan 5 lapisan saringan.

 Membunuh bibit bibit virus dan bakteri dengan sinar ultraviolet, soundless sehingga tidak membuat kebisingan dengan filter berbahan karbon aktif membunuh kuman dan bakteri.

Baca Juga: Budi Gunadi Himbau Masyarakat Waspada dengan Polusi Udara

  • Panasonic F-GMG01A-K Car Air Purifier

Mengingat kebutuhan akan udara bersih sering kali sulit didapatkan akibat pencemaran udara terlebih lagi ketika dalam perjalanan, Panasonic F-GMG01AKN adalah solusi yang tepat untuk menjaga kesehatan tubuh Anda dari udara bersih yang dihasilkannya.

Air purifier satu ini menghasilkan udara bersih dengan teknologi unik, Panasonic F-GMG01AKN Air Purifier juga mengandung Deodorization yang mampu mengurangi bau di dalam kendaraan hingga 90 persen seperti bau yang timbul setelah mobil parkir beberapa saat dan menghilangkan bau rokok yang kerap kali sulit hilang.


Panasonic Air Purifier, bau dalam mobil Anda bisa berubah menjadi segar hanya dalam waktu 30 menit. Kandungan Skin Hydration di dalamnya pun dapat membantu Anda menjaga kelembaban tubuh untuk menciptakan kesegaran pada kulit Anda.***

Artikel ini telah terbit di Pikiran Rakyat dengan judul 5 Rekomendasi Air Purifier untuk Mobil, Fleksibel Bisa Dibawa Kemana-mana

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler