Infeksi Bakteri Langka Leptospirosis Mewabah di Jawa Timur, Kenali Gejala dan Penyebabnya

- 8 Maret 2023, 10:32 WIB
Ilustrasi penyakit leptospirosis
Ilustrasi penyakit leptospirosis /Pexels/Nikolett Emmert

HARIAN BOGOR RAYA - Leptospirosis yang tengah melanda wilayah Jawa Timur, merupakan infeksi bakteri langka. Penyebab leptospirosis adalah hewan. Penyebaran leptospirosis sendiri melalui urin, terutama anjing, hewan pengerat, dan hewan ternak. Leptospirosis tak menunjukkan gejala apa pun, tetapi tapi leptospirosis bisa menjadi pembawa.

Kasus leptospirosis umumnya membuat tak nyaman seperti flu, tetapi tidak mengancam jiwa. Gejala ini jarang bertahan lebih dari sepekan. Akan tetapi, sekira 10 persen dari waktu ketika Anda menderita leptospirosis yang parah, Anda akan sembuh dan sakit lagi.

Leptospirosis sendiri juga disebut penyakit Weil, dapat menyebabkan gejala lebih serius, seperti nyeri dada, lengan, dan pembengkakan kaki. Seringkali membutuhkan rawat inap.

Baca Juga: Mirip Flu, Ketahui Detail Gejala Penyakit Leptospirosis Hingga Bisa Ancam Nyawa

Dan leptospirosis kini menjadi wabah yang melanda Jawa Timur pada awal 2023 ini.

Sementara, menurut data Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur, kasus leptospirosis tercatat 606 kasus pada 2022. Pada 2023, jumlah kasus leptospirosis mencapai 249 kasus per 5 Maret 2023, dengan 9 kasus kematian.

Penyebab

Dilansir dari Web MD, leptospirosis disebabkan oleh bakteri bernama Leptospira interrogans. Organisme ini dibawa oleh banyak hewan dan hidup di ginjal sehingga terdapat di tanah atau urin mereka.

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x