Apa Itu Pungli? Ini Pengertian, Contoh dan Dampaknya!

- 14 September 2023, 15:13 WIB
Ilustrasi/Pexels
Ilustrasi/Pexels /

HARIAN BOGOR RAYA-Pernah mendengar kasus pungli di mana-mana tapi kurang tahu apa sih itu pungli? Apakah pungli tindakan yang kurang baik? Betul sekali pungli salah satu tindakan yang kurang baik dilakukan sebab melakukan pungli dapat merugikan sekitar dan termasuk tindakan korupsi yang memiliki hukum dan aturannya di undang-undang. Jadi apa itu Pungli? Berikut Penjelasan, contoh pungli dan dampaknya:

Apa itu Pungli?
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, pungli juga merupakan akronim ataupun singkatan dari kata pungutan liar yang berarti tindakan meminta sesuatu berupa uang dan lain sebagainya kepada seseorang, lembaga ataupun perusahaan tanpa menuruti peraturan yang lazim.

Baca Juga: Apa itu Pungli dan Upaya Pencegahannya

Pungutan liar (pungli) adalah salah satu tindakan melawan hukum yang diatur dalam undang-undang nomor 31 tahun 1999 junto. Undang-undang nomor 22 tahun 2001 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi. Pungutan liar adalah termasuk tindakan korupsi dan merupakan kejahatan luar biasa (extra ordinary crime) yang harus diberantas.

Pungutan liar (pungli) adalah tindakan yang dilakukan oleh pegawai negeri atau penyelenggara negara untuk menguntungkan diri sendiri atau orang lain secara melawan hukum atau dengan menyalahgunakan kekuasaaannya dengan memaksa seseorang memberikan sesuatu, membayar, atau menerima pembayaran dengan potongan, atau untuk mengerjakan sesuatu bagi dirinya sendiri.

Contoh Pungli
Tindakan pungli di masyarakat seperti memberikan uang kepada aparat desa yang memberikan pelayanan padahal memberi uang itu termasuk kedalam tindakan pungli dan seharusnya aparat desa tidak meminta uang kepada masyarakat sebagai bentuk imbalan.

Baca Juga: Wali Kota Bogor Angkat Bicara untuk Melindungi Warganya yang Berani Melaporkan Praktik Pungli

Namun, seringkali didapati bahwa masyarakat memaklumi pungli dengan alasan “kasihan” dan “tidak mau ribet“. Bahkan yang lebih parah lagi adalah pada masyarakat yang dengan sadar memberikan uang sebagai bentuk imbalan pada pelaksana layanan agar pelayanannya ini dipercepat serta dipermudah.

Dampak Pungli
1. Terjadinya ekonomi biaya tinggi
2. Rusaknya tatanan masyarakat
3. Menciptakan masalah sosial
4. Menghambat pembangunan
5. Merugikan masyarakat
6. Menimbulkan ketidakpercayaan kepada pemerintah.

Halaman:

Editor: UG Dani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x