Cegah Kemacetan Saat Weekend, Selain Terapkan Sistem One Way Polres Bogor Berlakukan Ganjil Genap

- 27 April 2023, 20:35 WIB
Cegah kemacetan saat weekend selain lakukan sistem one way polres Bogor juga terapkan ganjil genap
Cegah kemacetan saat weekend selain lakukan sistem one way polres Bogor juga terapkan ganjil genap / Humas polres Bogor Dede di mana dek/

HARIAN BOGOR RAYA - Cegah kepadatan arus lalu lintas di wilayah puncak menjelang weekend, pihak kepolisian Polres Bogor melakukan rekayasa lalu lintas dengan kembali menerapkan sistem one way dan juga sistem ganjil genap di kawasan puncak kabupaten Bogor.

Pengaturan arus lalu lintas kendaraan di wilayah puncak Bogor yang di lakukan oleh personil kepolisaian dari Sat Lantas dan SatFungsi lainnya dari Polres Bogor, dimulai pada hari Kamis 27 April 2023.

Dari hasil pantauan pihak kepolisian bahwa kondisi arus lalu lintas di kawasan puncak  pada hari ini relatif menurun dari hari-hari sebelumnya.

Baca Juga: Kapolda Jabar Tinjau Pengamanan Operasi Ketupat Lodaya 2023 di Gadog Puncak

Keterangan tersebut disampaikan oleh Kapolres Bogor AKBP Dr. Iman Imanuddin, yang memantau arus lalu lintas dari tempat berbeda.

Namun diprediksi situasi kondisi arus lalu lintas di kawasan puncak pada akhir pekan nanti akan mengalami peningkatan kembali yang mengakibatkan kepadatan Volume  kendaraan tinggi.

" Untuk mengantisipasi peningkatan volume kendaraan maka kami pun melakukan upaya upaya rekayasa arus lalu lintas selain melalui sistem  satu arah (one way)." Ujar Iman.

Baca Juga: Polres Bogor Berlakukan Sistem One Way di Kawasan Puncak Bogor

" Kami juga akan memberlakukan sistem ganjil genap (GaGe) bagi kendaraan yang memasuki kawasan puncak mulai esok hari." Tambahnya.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x