Penting! Orangtua Perlu Tahu Anak Ada Bakat Alergi Atau Tidak

- 12 Juli 2023, 13:07 WIB
Ilustrasi alergi.
Ilustrasi alergi. /Pexels/Cottonbro/

HARIAN BOGOR RAYA - Penting untuk orangtua tahu soal anak punya bakat alergi atau tidak. Risiko alergi akan lebih tinggi apabila terdapat riwayat alergi dalam keluarga.

Orangtua pun perlu mencermati gejala-gejala alergi pada anak. Gejala alergi yang paling sering dialami anak, seperti diare, konstipasi, regurgitasi, muntah, darah dalam tinja, ruam, bengkak bibir dan kelopak mata, dan eksim.

Gejala lainnya juga dapat berupa kolik, urtikaria, asma, rinitis, hingga anafilaksis. Jika anak mengalami gejala-gejala alergi itu, orangtua diimbau segera memastikan apakah gejala itu muncul lantaran alergi atau penyakit lain, dengan berkonsultasi ke dokter.

Baca Juga: Ketahui Yoghurt Nabati dari Almond, Alternatif Bagi Orang-orang Alergi

"Kalau kita terlambat mendiagnosa sehingga tatalaksana tidak optimal, anak akan terganggu tumbuh kembangnya. Tapi kalau kita sedini mungkin menentukan anak ini alergi atau tidak sehingga dilakukan tatalaksana optimal, maka anak akan tetap tumbuh kembang dengan normal," kata dokter anak konsultan alergi dan imunologi Prof. Dr. Budi Setiabudiawan.

Ia menyebut, penderita alergi lebih banyak di perkotaan daripada pedesaan. Hal itu lantaran berhubungan dengan tingkat higienitas para penduduknya.

"Angka kejadian alergi saat ini pada umumnya meningkat, terutama terjadi di negara-negara maju dibandingkan negara berkembang. Begitu juga di suatu negara, kejadian meningkat di perkotaan daripada pedesaan. Kenapa? Ini disebut dengan hygiene hypothesis," kata Budi, dilansir dari Antara.

Baca Juga: Dokter Beberkan Diagnosis Penyakit Asma Pada Balita Hingga Riwayat Alergi

Menurut Budi, tingkat higienitas yang berlebihan akan meningkatkan potensi alergi pada tubuh seseorang. Di negara maju yang relatif lebih bersih, Budi mengatakan penduduknya jarang terkena infeksi. Sehingga, sel yang akan terangsang untuk tumbuh lebih banyak adalah sel T yang berperan dalam mekanisme alergi dibandingkan sel T untuk melawan infeksi.

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x