Otot Dasar Panggul Perempuan Bisa Melemah, Dokter Ungkap Faktor Utamanya

- 26 Maret 2024, 11:48 WIB
Ilustrasi perempuan berhijab.
Ilustrasi perempuan berhijab. /Alfatah Bilal/pexels.com

HARIAN BOGOR RAYA - Otot dasar panggul bisa melemah lantaran aktivitas dimana kerap memberi tekanan pada perut bawah. Contohnya adalah pada pekerjaan rutin mengangkat barang-barang berat atau atlet angkat besi perempuan. Hal itu membuat melemahnya otot dasar panggul selain karena proses melahirkan.

Risiko pelemahan otot panggul pun bisa terjadi lantaran perempuan yang hamil dan melahirkan pada usia di atas 35 tahun. Ototnya lebih kaku untuk mengakomodasi kehamilan dan menjadi lebih lemah.

Masih terkait pelemahan otot panggul pada perempuan, bagi penderita sembelit, ada potensi mengalami pelemahan otot dasar panggul. Pasalnya, penderita sembelit kerap mengejan berlebihan hanya demi buang air besar.

Baca Juga: Hal Penting Soal Rekomendasi Aktivitas Fisik dan Latihan Otot

Otot dasar panggul yang melemah pun kerap tidak memiliki gejala yang dirasakan. Dan banyak wanita tidak menyadarinya. Gejala terasa jika kondisi sudah memberat dan harus menjalani operasi.

Beragam terapi dikembangkan demi atasi melemahnya otot dasar panggul. Contohnya senam kegel, USG untuk melihat otot vagina, terapi sofa magnet yang ada di rumah sakit kandungan serta laser vagina untuk memperbaiki kualitas dan kekuatan otot vagina.

“Kalau otot lemah jalannya hanya latihan, opsinya kalo nggak senam kegel rutin 3 bulan, ada kursi magnet di rumah sakit yang miliki fasilitas kursi magnet, itu bagus karena di bagian bawah tempat duduk ada alat yang alirkan medan magnet, itu bisa menstimulasi otot panggul kita tanpa kontraksi,” kata Dokter spesialis kebidanan dan penyakit kandungan RS Cipto Mangunkusumo, Dr. dr. Fernandi Moegni.

Baca Juga: Kiat Penting Agar Bisa Dampingi Remaja Memulai Latihan Otot

Anjuran senam kegel adalah setiap hari selama 3 bulan. Lalu, terapi sofa magnet selama 2 kali seminggu dalam jangka waktu dua bulan. Otot panggul akan bisa semakin kuat dan meminimalkan kerusakan jika latihan rutin dilakukan. 

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x