Partai Gerindra Sudah Komunikasi dengan Gibran Usai MK Sampaikan Putusan Uji Materi

- 17 Oktober 2023, 11:31 WIB
Ahmad Muzani, jubir partai Gerindra
Ahmad Muzani, jubir partai Gerindra /Antara/

HARIAN BOGOR RAYA - Ahmad Muzani, Sekretaris jenderal partai Gerinda usai menghadiri rapat anggota dewan pembina partai Gerindra di Kartanegara Jakarta Selatan pada hari Senin 16 Oktober 2023 menerangkan kepada awak media bahwa pihaknya telah berkomunikasi dengan Gibran pasca putusan MK.

"Ada komunikasi (dengan Gibran), tapi bukan saya yang komunikasi," ujarnya.

Namun dirinya tidak menjelaskan siapa yang melakukan komunikasi dengan walikota Solo tersebut. Menurutnya bahwa partai Gerindra masih menunggu para ketua umum dari koalisi Indonesia maju untuk mengumumkan calon wakil presiden Prabowo Subianto.

Baca Juga: Jubir TPN Ganjar, Chico Hakim Sampaikan Arah Dukungan Presiden Jokowi

"Putusan MK menjadi putusan yang jelas terang benderang jadi nanti nunggu sesuatu yang jelas, nunggu para Ketum semuanya berkumpul," ucapnya.

Dan terkait pertemuan yang digelar di kediaman Prabowo Subianto malam itu, Ahmad muzani mengatakan bahwa partai Gerindra Tengah menggelar rapat anggota dewan pembina untuk membahas dinamika politik nasional yang terjadi saat ini.

Dan tentunya salah satu yang menjadi topik utama yang dibahas pada pertemuan para dewan pembina partai gerinda yaitu membahas terkait putusan mahkamah konstitusi.

Baca Juga: Megawati Tanggapi Santai Putusan MK, Hasto: PDIP Fokus Memenangkan Ganjar Pranowo

"Beliau (Prabowo) menyimak, mendengar, dan memperhatikan keputusan MK sebagai sebuah keputusan yang final dan mengikat. Tentu saja ini akan menjadi sebuah cara pandang dari partai-partai Koalisi Indonesia Maju dalam mengambil keputusan," ujarnya.

Halaman:

Editor: Herawati Nurlia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah