Prakiraan Cuaca Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia

- 15 Juni 2024, 06:20 WIB
cuaca/HBR/@ugdani
cuaca/HBR/@ugdani /


HARIAN BOGOR RAYA- Prakkiraan cuaca hari ini Sabtu 15 Juni 2024 berdasarkan dataBadan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) berikut prakiraan cuaca di wilayah Indonesia.

Menurut prakirawan BMKG Azhari Putri Cempaka mengatakan, dari pulau Sumatra, cuaca berawan tebal diprakirakan terjadi di Kota Banda Aceh. Selain itu, hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di Kota Bandar Lampung. 

Kemudian, hujan dengan intensitas lebat diprakirakan terjadi di Kota Medan. Selain itu, hujan disertai petir juga terjadi di sejumlah wilayah. 

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Hari Ini di Beberapa Wilayah di Indonesia 10 Juni 2024

"Waspadai hujan disertai petir diprakirakan terjadi di sejumlah kota. Seperti, Pekanbaru, Padang, Jambi, Bengkulu, Palembang, Pangkalpinang, dan Tanjungpinang," kata Azhari.

Hujan disertai petir diprakirakan juga terjadi di Pulau Jawa, tepatnya Kota Bandung. Kemudian, hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di Jakarta, Semarang, Yogyakarta, dan Surabaya.

"Ada potensi hujan dengan intensitas sedang. Hujan ini diprakirakan terjadi di kota Serang," ujarnya.

Cuaca di Pulau Bali dan Nusa Tenggara dalam kondisi jondusif. Cuaca cerah berawan diprakirakan terjadi di Denpasar, Mataram, dan Kupang.

Kemuduan di  Pulau Kalimantan, cuaca berkabut diprakirakan terjadi di Kota Samarinda. Selain itu, hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di Kota Palangkaraya dan Tanjungselor.
Adapun hujan dengan intensitas sedang diprakirakan terjadi di Kota Pontianak.

"Waspadai hujan disertai petir diprakirakan terjadi di Kota Banjarmasin," tambahnya.

Bergeser ke Pulau Sulawesi, patut diwaspadai hujan disertai petir diprakirakan terjadi di Kota Gorontalo. Adapun hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di sejumlah Kota Manado, Mamuju, Palu, dan Kendari.

Namun wilayah lain, Ibu Kota Sulawesi Selatan tidak dilanda hujan. "Cuaca berawan diprakirakan terjadi di Kota Makassar," ucapnya.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Hari Ini di Beberapa Kota di Wilayah Indonesia

Yang terakhir di wilayah Indonesia timur, hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di sejumlah Kota Ternate, Manokwari, dan Jayapura. "Potensi hujan dengan intensitas sedang diprakirakan terjadi di kota Ambon," tutupnya.***



Editor: UG Dani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah