Fatherless, Ungkap Peran Keluarga dan Pecandu Narkoba

- 27 Juni 2023, 10:56 WIB
Ilustrasi keluarga.
Ilustrasi keluarga. /Pixabay/ Andreas Wohlfahrt /

Perlu diketahui, saat Hari Anti Narkotika Internasional 26 Juni ini, mengingatkan bapak dan ibu dalam keluarga untuk menjaga kualitasnya sebagai orangtua agar anak terhindar dari narkotika dan obat/bahan berbahaya (narkoba).

Kualitas yang dimaksud adalah untuk secara konsisten mengisi peran sebagai figur ayah dan ibu, sehingga kebutuhan sosial dan emosional anak dapat terpenuhi.

Baca Juga: Tangis Histeris Anggota TNI Terdakwa Kasus Pengedaran Narkoba Saat Dengar Putusan Majelis Hakim

“Jadi bukan hanya memenuhi kebutuhan fisik atau ekonomi, tapi kebutuhan emosi dan sosialnya, sehingga benar-benar berinteraksi dengan anak secara nyata,” kata dia, dilansir dari Antara.

Psikolog yang berpraktik di Klinik Kancil itu mengatakan bahwa hal ini bukan merupakan hal sepele, mengingat banyak dari anak Indonesia yang terabaikan secara emosional, dengan kekurangan sosok ayah ataupun ibu.

Kekurangan figur ayah dan ibu, menurut Ratih, dapat berakibat fatal pada tumbuh kembang anak, termasuk dapat meningkatkan kemungkinan anak terjerumus pada obat-obatan terlarang.

Baca Juga: Sinopsis No Escape: Film Bertahan Hidup Keluarga Amerika di Tengah Kisruh Kudeta Tayang di Bioskop Trans TV

“Pasti yang akan terganggu itu literasi emosi anak yang menjadi bermasalah, mereka akan sulit mengekspresikan emosi, kecemasan meningkat, atau bahkan perilaku yang menjadi menyimpang, itu sangat mungkin terjadi,“ jelas Ratih.***

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x