Hasil Penelitian Tunjukkan Rasio Bahaya Depresi

- 15 Maret 2024, 14:10 WIB
ilustrasi wanita, ilustrasi depresi, ilustrasi frustasi
ilustrasi wanita, ilustrasi depresi, ilustrasi frustasi /freepik/rawpixel.com/

HARIAN BOGOR RAYA - Hasil penelitian menunjukkan, sebanyak 1,64 rasio bahaya depresi terhadap penyakit kardiovaskular pada perempuan. Kemudian, sebesar 1,39 pada pria. Itu semua dibandingkan dengan peserta tanpa depresi.

Menurut peneliti, perempuan mungkin memiliki risiko lebih tinggi terserang penyakit kardiovaskular saat mengalami depresi karena beberapa faktor.

Perempuan cenderung mengalami gejala depresi yang lebih parah dan persisten daripada pria. Khususnya selama periode perubahan hormonal signifikan, seperti kehamilan atau menopause.

Baca Juga: Deretan Tumbuhan Hias Terbukti Efektif Redakan Stres Hingga Depresi

Saat depresi, kerentanan perempuan yang lebih tinggi terhadap faktor risiko seperti hipertensi, diabetes, dan obesitas, serta perbedaan akses layanan kesehatan dan pengobatan antar-gender dan faktor biologis spesifik jenis kelamin dapat berkontribusi terhadap peningkatan risiko.

"Studi kami menemukan bahwa dampak perbedaan jenis kelamin terhadap hubungan antara depresi dan penyakit kardiovaskular konsisten," kata Kaneko.

Menurut dia, para profesional kesehatan harus menyadari peran penting depresi dalam perkembangan penyakit kardiovaskular dan menekankan pentingnya pendekatan komprehensif dan terpusat pada pasien dalam upaya pencegahan dan penatalaksanaan.

Baca Juga: Anggota KPPS Tewas Gantung Diri Diduga Depresi di Kendal Jateng, Begini Keterangan Polisi!

Jelasnya, risiko penyakit jantung pada pasien depresi serta mencegah dan menangani depresi dapat membantu menurunkan angka kasus penyakit kardiovaskular.

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x