Belajar dari Kasus Mario Dandy Satriyo, Ketahui Faktor-faktor Sebabkan Seseorang Arogan

- 25 Februari 2023, 22:13 WIB
Ilustrasi Arogan
Ilustrasi Arogan /Pexels/Craight Adderley

Mei menjelaskan bahwa sifat arogan merupakan racun yang mematikan. Orang yang memiliki sifat arogan ditambah kuasa yang mereka miliki, apabila tidak dapat mengendalikan diri dan emosinya sendiri, mereka akan menimbulkan kerugian bagi orang lain.

“Orang-orang yang arogan kerap tidak dapat mengontrol dirinya dan emosinya sehingga cukup mudah terpancing untuk melakukan tindakan agresif. Itu sebabnya orang bijak mengatakan bahwa arogansi adalah racun yg mematikan, baik buat diri sendiri maupun orang lain, sehingga yg digerogoti pertama kali adalah diri kita sendiri,” tutur Mei.

Sifat Arogan Bisa Dihindari

Sifat arogan seseorang bisa juga dipengaruhi oleh kelompok sekitar kita, seperti kelompok pertemanan atau keluarga sekalipun. Namun, bukan tidak mungkin bahwa sifat arogan tersebut tidak bisa kita hindari begitu saja, walaupun kita memiliki kekuasaan dan kekuatan untuk melakukan apapun.

Menurut Mei, sifat atau tindakan yang arogan dapat dihindari dengan berlatih mengendalikan diri dan mengontrol emosi saat melakukan kegiatan sehari-hari. Melatih mengendalikan diri untuk tidak bersikap arogan sama halnya dengan melatih otot-otot tubuh kita setiap hari agar lebih kuat.

“Bisa banget dihindari jika kita mau, kepribadian itu bukan gak bisa berubah loh, dalam artian bisa bergeser, harus dilatih seperti otot yg dilatih setiap hari agar kuat, begitu pula kepribadian baik dapat dilatih. Lakukan hal-hal baik, belajar kendalikan diri, kontrol emosi dan kekuasaan yg kita miliki jadikan sebagai pijakan agar bijak dalam langkah.” jelas Mei.

Baca Juga: MDS Pelaku Penganiayaan Terhadap D Hingga Koma, Akhirnya Ditetapkan Sebagai Tersangka

Penanganan-penanganan secara medis untuk dapat mengendalikan diri dan emosi juga dapat dilakukan apabila dibutuhkan. Adapun penanganan media yang dapat dilakukan seperti dengan psikoterapi, konseling, ataupun obat dari dokter.

Perlu diketahui, publik dihebohkan dengan kasus penganiayaan yang menyeret anak pejabat pajak, Mario Dandy Satrio terhadap anak pengurus GP Ansor, David pada Senin, 20 Februari 2023.

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x