Penting! Ketahui Kesalahan Umum dan Manfaat Kesehatan dari Duduk di Lantai

- 27 April 2023, 12:30 WIB
Ilustrasi duduk di lantai.
Ilustrasi duduk di lantai. /Pexels/Andrew Neel

Chiropractor di Louisiana, Amerika Serikat, Matthew Cavanaugh, DC seperti disiarkan Health beberapa waktu lalu mencontohkan duduk dengan posisi satu kaki terselip di bawah kaki lainnya sebagai posisi yang tak tepat. Menurut dia, posisi ini dapat membuat punggung bagian bawah tegang.

Kesalahan lainnya yakni duduk dengan tulang belakang membungkuk yang pada akhirnya dapat mengakibatkan ketegangan pada leher dan bahu serta nyeri punggung bawah.

Baca Juga: Google Kembangkan Ponsel Lipat, Intip Gambaran Ponsel Lipat Google

Bahkan, posisi duduk bersila mungkin tak bisa membantu pada orang-orang tertentu, menurut dokter terapi fisik sekaligus CEO JAG-ONE Physical Therapy John Gallucci, Jr, MS, ATC, PT, DPT,

“Bagi banyak orang, (posisi) ini bisa mengurangi aliran darah dan menambah ketegangan pada tubuh dan persendian. Selain itu, tekanan dari semua berat badan Anda pada kaki Anda juga dapat menyebabkan pembuluh darah laba-laba (kondisi pembuluh darah pecah yang mirip seperti sarang laba-laba)," kata dia.

Untuk menghindari tekanan tambahan ini, Gallucci merekomendasikan duduk dalam posisi bersila dengan punggung menempel ke dinding.***

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x