Langkah Mitigasi di Indonesia dari Kasus Pneumonia Misterius di China

- 30 November 2023, 16:08 WIB
Ilustrasi Pneumonia.
Ilustrasi Pneumonia. /Universitas Airlangga/

HARIAN BOGOR RAYA - Langkah mitigasi dari kasus pneumonia misterius di China, harus dibarengi komitmen seluruh masyarakat agar pengendalian pneumonia lebih optimal.

Dan pihak Kemenkes mengimbau sejumlah hal untuk dilakukan masyarakat. Demikian terkait upaya mitigasi dari kasus pneumonia misterius di China, dimana tidak bisa dilakukan pemerintah saja. 

Pertama, soal langkah mitigasi hadapi pneumonia, lakukan vaksin untuk melawan influenza, COVID-19, dan patogen pernapasan lainnya jika diperlukan. Kedua, tidak melakukan kontak atau menerapkan jaga jarak aman dengan orang yang sakit.

Baca Juga: Cegah Penyebaran Terjangkitnya Pneumonia, Perdokhi Ungkap Pentingnya Kolaborasi

Ketiga, pastikan punya ventilasi yang baik. Keempat, budidayakan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), seperti mencuci tangan memakai sabun antiseptik dan air mengalir, dan kelima, jika merasa kurang enak badan atau sakit, sebaiknya tidak keluar rumah. Lalu, tetap menggunakan masker dengan baik dan benar.

"Segera ke fasyankes terdekat jika ada tanda gejala, batuk dan/atau kesukaran bernapas disertai dengan demam," tutur Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Kemenkes, Imran Pambudi.

Pihak Kementerian Kesehatan pun mengimbau masyarakat agar tidak panik menyikapi wabah pneumonia misterius yang terjadi di China dalam beberapa waktu belakangan.

Baca Juga: Ilmuwan Ungkap Detail Penyebaran Bakteri dan Pentingnya Mencuci Tangan

"Masyarakat tetap tenang, jangan panik,” katanya, dilansir dari Antara. 

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x