Deretan Manfaat Konsumsi Buah Ara Bagi Kesehatan Anda

- 27 Oktober 2023, 20:34 WIB
Ilustrasi - Buah tin atau buah ara dikenal sebagai buah surga karena lezat dan bermanfaat bagi kesehatan manusia.
Ilustrasi - Buah tin atau buah ara dikenal sebagai buah surga karena lezat dan bermanfaat bagi kesehatan manusia. /pixabay.com/

HARIAN BOGOR RAYA - Anda perlu tahu sederet manfaat dari konsumsi buah ara. Nama lain buah ara dikenal sebagai buah surga bagi kesehatan Anda.

Buah tin atau ara merupakan buah lezat dan memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Buah ara dapat dimakan segar atau dikeringkan, serta memiliki tekstur yang manis dan sedikit kenyal.

Dilansir dari PMJ News, Anda perlu tahu beberapa manfaat dari konsumsi buah ara.

Baca Juga: Deretan Manfaat Kesehatan dari Konsumsi Buah Kismis

  • 1. Baik untuk Usus

Berkat kandungan seratnya yang tinggi, buah ara sangat baik untuk meningkatkan kesehatan pencernaan dan mencegah sembelit. Mengonsumsi buah ara secara rutin dapat menjaga sistem pencernaan tetap prima.

  • 2. Mengontrol Gula Darah

Jika Anda penderita diabetes atau berjuang dengan gula darah tinggi, buah ara dapat membantu mengatur kadar gula darah karena kandungan seratnya yang tinggi. Ini menjadikannya pilihan yang sangat baik untuk menjaga kadar gula darah.

  • 3. Penghancur Kolesterol

Buah ara mengandung sejenis serat larut yang disebut pektin, yang telah terbukti membantu menurunkan kadar kolesterol.

Baca Juga: Deretan Manfaat Makan Buah Kaktus

  • 4. Anti-Peradangan

Buah ara kaya akan senyawa anti-inflamasi yang dapat membantu mengurangi peradangan di tubuh Anda. Hal ini bisa sangat membantu jika Anda menderita kondisi peradangan seperti radang sendi.

Halaman:

Editor: Maryam Purwoningrum

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x